SINTANG [www.mediakapuasraya.com]- Musibah kebakaran memporak-porandakan sejumlah ruko di komplek pasar Inpres JL. Adi Sucipto Kelurahan Tanjung Puri Kecamatan Sintang, Sabtu (24/03/2018) dini hari.
Sejumlah bangunan Ruko yang terbakar tersebut merupakan tempat usaha, yakni Inter Media, Mega Jaya, Gloria Sepatu, Anugerah, Gleanz Photo, Toko Sarlina dan Candra Ponsel.
Hingga berita ini ditayangkan, informasi terkait penyebab terjadi kebakaran dan kerugian materil belum dapat dipastikan. Pantauan media ini, sejumlah tempat usaha yang terbakat tersebut sudah rata dengan tanah.




