Minum Kopi Bersama, Bupati Sintang Resmikan 101 Coffee House Sintang
Sintang-www.mediakapuasraya.com-Bupati Sintang, dr. H. Jarot Winarno, M.Med.PH., meresmikan 101 Coffee House Sintang yang berlokasi di kawasan Tugu B.I Sintang, Jalan PKP. Mujahidin, Sintang pada Rabu, 1 Maret 2023.
Turut hadir pada peresmian 101 Coffee House Sintang tersebut Wakil Bupati Sintang, Melkianus, S.Sos, jajaran Kodim 1205 Sintang, tokoh agama, tokoh masyarakat dan beberapa tamu sekaligus pengunjung perdana.
Bupati Sintang dr. H. Jarot Winarno, M.Med.PH yang diberikan kesempatan untuk menyampaikan pandangannya menjelaskan bahwa bahwa dengan kehadiran tempat minum kopi seperti kehadiran 101 coffee House Sintang ini dapat menambah animo masyarakat untuk menikmati cita rasa kopi.
“saya senang di Kota Sintang ini semakin tumbuh tempat minum kopi bagi warga penikmat kopi. Kami mendukung saja, atas bertambahnya tempat minum kopi ini” terang Bupati Sintang.
“saya ini penikmat kopi sekaligus juga petani kopi. Di kediaman pribadi saya di Kelam itu ada kebun kopi, dan saya banyak tanam kopi, sudah berbuah dan sudah bisa dirasakan langsung juga seduhannya, saya berharap dengan ada 101 Coffee House ini yang menambahkan jumlah tempat kita bisa menikmati kopi akan semakin membangkitkan animo masyarakat Sintang untuk membudidayakan tanaman kopi, kata Bupati Sintang.
“soal semakin banyaknya tempat minum kopi, saya silakan kepada masing-masing pengelola untuk bersaing dengan memberikan pelayanan yang terbaik kepada pelanggan dan menyuguhkan cita rasa kopi yang terbaik dan bersaing” tambah Bupati Sintang
“saran saja kepada para pengelola warung kopi, kalau bisa ada jual kue juga atau makanan lain sehingga penikmat kopi bisa sekaligus juga untuk mengisi perut. Siapkan kue, sediakan wifi gratis, tempatnya nyaman, pasti akan disukai masyarakat” terang Bupati Sintang.
“dengan bertumbuhnya tempat untuk menikmati kopi di Kota Sintang, maka produk kopi ini akan semakin naik kelas” tutup Bupati Sintang.
(RILIS PROKOPIM)