Vaksinasi Masyarakat Umum Masih Rendah

Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Sintang, Ridwan Tony Pane

SINTANG [www.mediakapuasraya.com]-  Sintang masih berada pada zona orange atau  resiko sedang penyebaran covid-19. Berbagai upaya untuk menekan penyebaran covid-19 terus dilakukan mulai dari penegakan disiplin protokol kesehatan, Penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Berbasis Mikro, hingga pelaksanaan vaksinasi.

Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Sintang drg. Ridwan Tony Pane, mengatakan berdasarkan data pihaknya capaian vaksinasi untuk masyarakat umum masih rendah. “Baru sekitar 5 persen masyarakat umum di kabupaten Sintang ini yang sudah divaksinasi,”ujarnya saat menghadiri Rapat Koordinasi dan Asistensi dari Polda Kalimantan Barat terhadap Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Berbasis Mikro di Kabupaten Sintang pada Jumat, 9 Juli 2021.

Dia mengatakan vaksinasi untuk semua lini memang belum mencapai 100 persen. Saat ini vaksinasi untuk tenaga kesehatan hampir mencapai target. Untuk pelayan publik sudah mencapai 87 persen untuk dosis pertama dan 30 persen untuk dosis kedua.

“Vaksin masyarakat umum, sasaran kami 203. 872 orang, yang sudah vaksin dosis pertama baru 5 persen dan vaksin dosis kedua baru 0,2 persen. Padahal kami sudah melakukan jemput bola. Semua pusksesmas kami gerakan untuk melakukan jemput bola,” jelasnya.

Ia juga mengungkapkan persentase vaksinasi untuk lansia sangat rendah. Vaksin untuk lansia, target ditargetkan 36. 789 orang, vaksin dosis pertama baru 8 persen, vaksin dosis kedua hanya 3,4 persen. “Capaian ini masih sangat jauhd ari target , padahal tingkat kematian paling tinggi dialami lansia. Maka kami mohon bantuan semua tokoh untuk memberikan edukasi kepada kaum lansia untuk mau di vaksin,” pintanya.

Pane mengatan semua kecamatan di Kabupaten Sintang sudah terpapar covid-19. Meski saat ini tidak semua kecamatan zona orange. Kasus terbanyak masih dikantongi kecamatan Sintang karena berada dilingkungan perkotaan.

“Dinas Kesehatan juga membuat zonasi per kecamatan. Dari 14 kecamatan tidak ada yang zona hijau. Yang ada zona kuning dan orange. Pasien yang terkonfirmasi positif covid-19 lebih banyak wanita di semua kelompok umur. Tetapi yang meninggal justru kaum pria yang lebih banyak. Usia produktif 20 sampai 40 tahun yang paling banyak terkena covid-19. Yang meninggal banyak di usia lansia,” jelasnya.

__Terbit pada
09/07/2021
__Kategori
Parlemen, Sintang

Penulis: Admin Media Kapuas Raya