DPRD Sintang Minta Orang Tua Dampingi Anak Belajar di Rumah

SINTANG [www.mediakapuasraya.com]-  Dampak pandemi Virus Corona meramban hingga ke dunia pendidikan. Pemerintah mengambil kebijakan meniadakan semenytara aktifitas belajar mengajar di sekolah sebagai upaya mencegah penyebarluasan covid-19. Meski begitu peserta didik tetap mengikuti pembelajaran dari rumah.

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Anastasia Orangtua harus terus memberi motivasi kepada anak untuk belajar secara mandiri. Tentunya orangtua juga harus mendampingi anak belajar di rumah agar mereka betul- betul mengikuti pembelajaran daring.

“peran orangtua harus mampu menempatkan diri sebagai guru sekaligus motivator bagi anak-anak mereka, selama kegiatan belajar dari rumah terutama di tengah masa pandemi Corona atau Covid-19,” kata Anastasia, kemarin.

Legislator Partai NasDem ini menyebut, bahwa suasana saat belajar dari rumah tentu berbeda dengan suasana belajar di sekolah.Di sekolah, anak belajar dengan bimbingan dari guru, serta dikelilingi teman-teman sekelas. Artinya diperlukan motivasi dari orangtua supaya anak tetap memiliki semangat yang sama, saat belajar dari rumah.

“Orangtua hendaknya selalu mendampingi anak selama masa pandemi virus corona. Beri pemahaman kepada anak tentang keadaan saat ini, serta pentingnya untuk tetap belajar,” tuturnya.

Anastasia berpendapat, walau peran orangtua terbilang besar, para guru juga diharapkan tetap berperan dan memerhatikan perkembangan peserta didik selama pelaksanaan kegiatan dari rumah.

“Guru tetap yang terbaik dan sekolah adalah tempat terbaik untuk belajar formal. Hanya saja keadaan saat ini, orangtua memang dituntut meningkatkan peran dalam mengawasi anak selama belajar dari rumah,” katanya.

Selian itu, Anastasia mengingatkan agar orangtua dapat terus memantau segala aktivitas anak-anaknya. Diharapkan orangtua juga dapat mengudakasi anak-anaknya terkait bahaya virus Corona dan upaya pencegahan dini. “orang tua adalah pelindung utama bagi anak-anak di rumah,” imbuhnya. (mo)

__Terbit pada
02/05/2020
__Kategori
Parlemen, Sintang

Penulis: Admin Media Kapuas Raya