Dewan Sintang Dukung Kebijakan Pemprov Jadikan PGD Agenda Tahunan

SINTANG [www.mediakapuasraya.com]- Ketua DPRD kabupaten Sintang, Jeffray Edward mengatakan sangat mendukung kebijakan pemerintah provinsi Kalimantan Barat menjadikan Pekan Gawai Dayak (PGD) agenda tetap tahunan.
“ini adalah kabar yang sangat baik, Tentu kita sangat mendukung dan mengapresiasi sekali, serta berterima kasih, apalagi Pekan Gawai Dayak ini adalah wadah pelestarian budaya dan wisata budaya di Kalimantan Barat,” ujar Jeffray, Senin (20/05/2019) kemarin.
Menurut Jeffray, Gawai Dayak bisa menjadi magnet untuk mendatangkan turis dari luar. Ole karena itu Pekan Gawai Dayak harus digarap dengan baik agar tidak hanya menjadi pelestarian budaya saja dan tetapi juga baik di sektor pariwisata.
“Jika kita tata dengan baik dan terus kita promosikan akan banyak turis yang datang. kedatangan tamu dari luar itu semakin memeriahkan Pekan Gawai Dayak dan itu menguntungkan bagi kita , terutama bagi para pengusaha, seperti kuliner, hotel, dan lain sebagainya. Dampaknya sangat bagi sektor perekonomian,”tandasnya.
Maka dari itu, Jeffray menilai langkah pemprov tersebeut sangat tepat dalam mewujudkan Kalimantan Barat sebagai tujuan wisata. “sudah tentu masyarakat dayak senang dengan kebijakan ini, sehingga tradisi gawai dayak terjaga, adat dan budaya terlestarikan serta pengembangan wisata budaya membaik,” bebernya.
Sebelumya saat pembukaan Pekan Gawai Dayak ke-XXXIV di Rumah Radank Pontianak, Senin (20/05/2019)lalu, Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji menyebutkan PGD sudah disahkan menjadi agenda tetap dari dinas pemuda dan olahraga provinsi Kalimantan barat.
Sutarmidji menyebutkan bahwa budaya hendaknya menjadi modal dasar untuk memperkenalkan negara kita ke luar. Supaya dapat terjadi hubungan yang harmonis dengan negara tetangga.
“PGD sudah kita sahkan menjadi agenda tetap dari dinas pemuda dan olahraga provinsi Kalimantan barat,Saya berharap acara ini sukses, terus lakukan evaluasi agar ke depan gawai Dayak ini membawa kita lebih maju lagi,” Singkatnya. (mo)