Safari Ramadhan di Desa Kenyabur Kecamatan Tempunak

SINTANG [www.mediakapuasraya.com]-Komandan Korem 121/Abw Brigjen Bambang Ismawan, S.E., MM, beserta istri memimpin safari ramadhan di Masjid Nurul Iman Desa Kenyabur Baru Kecamatan Tempunak pada Selasa (29/05/2018).

Turut hadir anggota DPRD Kabupaten Sintang Kusnadi, Forkopincam Tempunak, TNI dan tamu undangan lainnya.

Pada kesempatan itu Bambang Ismawan menyampaikan rasa bangganya ditunjuk sebagai koordinator  dari Pemerintah Daerah Kabupaten Sintang dapat mengahdiri safari ramadhan ini. Selain untuk memupuk pengembangan imna Islami juga sebagai ajang bersilahturahmi dengan masyarakat dan jama’ah  di daerah ini.

“Ini pertama kali saya melaksanakan safari ramadhan berhubung saya baru saja di tugaskan di kabupaten Sintang ini, dan tentunya saya merasa sangat bangga,” tuturnya.

Melalu moment bulan suci ramadhan dan buka bersama ini, Danrem mengajak menjaga situasi tetap kondusif.

“Sintang sudah sangat bagus mari kita pertahankan dan tingkatkan, mari wujudkan terus keceriaan dan keakraban, saling menghargai sesama umat beragama, khusunya  yang ada di desa kenyabur baru kecamatan tempunak ini,” pesannya.

“Dengan adanya kegiatan safari ramadhan seperti ini kita saling menjaga silaturahim yang begitu indah dan berkesinambungan. TNI, Polri, Ulama, dan masyarakat bersatuadalah wujud persatuan dan kesatuan kita sehingga negara kita akan selalu aman dan damai,”tambahnya.

Ustad Slamet Turmuzi selaku penceramah,dalam tausiah nya menghimbau kepada masyarakat khususnya masyarakat yang ada di Desa Kkenyabur Baru supaya selalu kerukunan, antar umat beragama. “ Mari kita jaga terus persatuan dan kesatuan, besama-sama menjaga keamanan, dan ketertiban di linkungan kita agar tidak terjadi gesekan,” pesannya.

Anggota DPRD Sintang daerah pemilihan (dapil) Tempunak-Sepauk, Kusnadi sangat menyambut baik kegiatan safari Ramadhan di Desa Kenyabur Baru ini.

“kita menyambut baik, apalagi ini menjadi wadah bagi kita untuk saling bersilahturahmi,” ujarnya.

Dia mengatakan kegiatan positif semacam ini menjadi wadah dalam menjaga kerukunan, persatuan dan kesatuan. Selain itu kegiatan ini juga mewadahi hubungan antar masyarakat dengan pemerintah.

“Melalui kegiatan positif ini, masyarakat dapat menyampaikan asprasinya secara langsung kepada Pemerintah,” pungkasnya. (zal/red)

__Terbit pada
30/05/2018
__Kategori
Parlemen, Sintang

Penulis: Admin Media Kapuas Raya