Fraksi PKPI Minta Pemkab Pacu Serapan Anggaran

SINTANG [www.mediakapuasraya.com]-Fraksi PKP Indonesia dalam pandangan umum fraksi terhadap Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Kabupaten Sintang Tahun 2016 dan Laporan realisasi Semester I dan Prognosis 6  (Enam) bulan berkutnya APBD Kabupaten Sintang tahun 2017 meminta Pemkab Sintang pacu penyerapan anggaran, pasalnya pihaknya menilai penyerapan anggaran semester I ini relatif minim.

“Fraksi PKP Indonesia meminta kepada Bupati Sintang supaya dapat memacu realisasi anggaran di masing-masing SKPD sesuai dengan anggaran kas yang telah disusun sehingga penyerpan anggran tahun 2017 menjadi lebih baik, akuntabel dan tepat sasaran,” Ujar Juru Bicara Fraksi, Hardoyo dalam rapat paripurna ke-11 DPRD Sintang masa Persidangan II Tahun 2017, di Ruang Rapat Paripurna DPRD Sintang, Rabu (02/08/2017).

Fraksi PKP Indonesia juga menyoroti pendapatan asli daerah (PAD) yang masih relaif kecil, fraksi ini meminta pemkab sintang optimalkan potensi PAD.

“PAD kita baru tercapai 28,50 persen,” imbuhny.

Menanggapi hal tersebut Bupati Jarot menyebutkan pihanya sudah menyiapkan  langkah-langkah untuk mempercepat realisasi anggaran di semua SKPD.

“ yaitu memperkuat koordinasi lintas SKPD, melakukan pengendalian yang lebih intensif dan memastikan realisasi anggaran kas setiap SKPD dapat terus dilakukan sesuai rencana yang ada,” ujar Bupati

Kemudian mengenai saran agar terus menggali potensi PAD yang ada di Kabupaten Sintang sehingga dapat mencapai atau bahkan melebihi target yang ditetapkan, Bupati mengungkapkan pihaknya telah melakukan beberapa langkah yaitu menggali potensi pajak dan retribusi daerah melalui program intensifikasi dan ekstensifikasi, membentuk tim terpadu guna meningkatkan efektivitas pelayanan, meningkatkan mutu pengawasan terhadap wajib pajak dan retribusi daerah, meningkatkan fungsi aset daerah yang berpotensi memberikan kontribusi kepada PAD, “serta secara kontinyu melaksanakan sosialisasi dan pembinaan kepada wajib pajak dan retribusi daerah,” imbuhnya. (mo)

 

__Terbit pada
04/08/2017
__Kategori
Sintang

Penulis: Admin Media Kapuas Raya