Jaring Atlet Handal Melalui Kompetisi Pelajar

SEKADAU ( www.mediakapuasraya.com ) – Bertujuan untuk menjaring atlet-atlet handal yang nantinya akan berlaga di tingkat provinsi. Melalui Dinas Pemuda dan Olahraga ( Dispora ) Kabupaten Sekadau, pemerintah Kabupaten Sekadau gelar kompetisi olahraga pelajar tingkat Kabupaten yang bertempat di Lapangan EJ Lantu,Sekadau hilir. Selasa (25/4/2017).

Plt Asisten Administrasi Umum Setda Kabupaten Sekadau, dalam paparannya Zakaria mengatakan kompetisi olahraga pelajar yang dilaksanakan itu merupakan kegiatan rutin setiap tahunnya.

Hal itu juga bertujuan untuk menjaring atlet atau pelajar yang berbakat dan dapat diandalkan sesuai dengan cabangnya masing-masing.

“ agar para atlet untuk dapat berkompetisi semaksimal mungkin. Jangan lupa untuk menjunjung tinggi sportivitas,” ucapnya.

Selain itu, para atlet harus mematuhi aturan yang sudah ditentukan sehingga terciptanya kompetisi yang sehat, tertib dan berkualitas. “Hanya dengan cara seperti itu, dihasilkan juara sejati yang merupakan bibit unggul dan dapat diandalkan,” tegasnya.

Menurutnya, mereka yang mewakili setiap kecamatan telah melalui proses seleksi yang cukup ketat. Oleh karena itu, baik yang belum berhasil lolos seleksi jangan berkecil hati dan tetap terus mempersiapkan diri.

“Untuk yang menang nantinya tetap harus terus berlatih karena lawan yang dihadapi adalah orang-orang yang terbaik dari Kabupaten lainnya di tingkat provinsi Juli mendatang,” pintanya.

Ia berharap, kontingen dari Kabupaten Sekadau dalam ajang tingkat provinsi kelak untuk dapat memperoleh medali emas, perak dan perunggu. “Seperti tahun lalu yaitu cabang sepak takraw, pencak silat, atletik dan renang,” tuturnya.

Sementara itu, Petrus Onem Ketua Panita mengatakan, kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan kecintaan dan apresiasi terhadap olahraga di Kabupaten Sekadau.

Selain itu, juga untuk memotivasi pelajar SMP dan SMA yang berbakat dalam meningkatkan prestasi olahraga ke tingkat lebih tinggi.

“Tentunya untuk memasyarakatkan olahraga di kalangan pelajar dan masyarakat. Kemudian mempersiapkan atlet Kabupaten Sekadau ke event tingkat provinsi pada Juli mendatang,” bebernya.

Adapun cabang-cabang olahraga yang dipertandingankan antara lain atletik, bola voli pasir, karate, renang, sepak bola dan olahraga tradisional lainnya. “Peserta utusan dari tujuh kecamatan di Kabupaten Sekadau, sebanyak 320 peserta,” ucapnya. ( Herman )

__Terbit pada
25/04/2017
__Kategori
Sekadau

Penulis: Admin Media Kapuas Raya