Majelis Pimpinan Cabang Pemuda Pancasila Sekadau Siap Gelar Musda Ke-III
SEKADAU [www.mediakapuasraya.com]-Jelang pelaksanaan Musyawarah Daerah yang ke-III tahun 2016 dikabupaten Sekadau, sejumlah para punggawa pemuda pancasila berkumpul bersama salah satu kandidat bakal calon yang akan maju dalam pemilihan ketua masa bhakti 2106-2020 dilobi hotel vinca borneo Sekadau.
Sesuai surat Majelis pimpinan cabang ( MPC ) pemuda pancasila kabupaten Sekadau nomor 033.E10/MPC_PP/SKD/IX/2016 akan gelar Musyawarah Daerah yang ke-III yang bertempat dilantai II gedung PKK Jl. merdeka timur desa mungguk sekitar Sabtu (24/09/2016) pagi.
Dalam agendanya seperti yang diungkapkan ketua panitia pelaksana Fariduan saat dikonfirmasi mengatakan rencananya, Musda akan dibuka langsung oleh Bupati sekadau Rupinus SH M.Si.
Selain itu, dikatakannya pula Musda akan dihadiri oleh petinggi pemuda pancasila dari MPP, MPW, PAC dan anak ranting pemuda pancasila.
“Mengingat ketua terdahulu telah habis masa jabatannya pada 29 februari 2016 yang lalu. Untuk sementara sudah ada 3 bakal calon yang mendaftar ” Ujarnya, Jum’at (23/09/2016) sore.
Terpisah, saat ditemui di lobi hotel vinca borneo, Djunaidi Jubir salah satu kandidat bakal calon yang sudah memastikan diri untuk siap bertarung dalam pemilihan ketua pemuda pancasila mengatakan akan melakukan perubahan dan mengkaderisasi sebanyak mungkin demi kemajuan organisasi pemuda pancasila dikabupaten Sekadau apabila terpilih sebagai ketua dalam pemilihan.
Selain itu, dengan keoptimisannya untuk terpilih tersebut Ia juga akan berupaya menjalin kemitraan yang lebih baik lagi bersama pemerintah daerah dan seluruh organisasi kepemudaan yang ada.
” Bersama kita melakukan perubahan dengan kaderisasi dan jalin hubungan kemitraan yang lebih baik bersama pemda dan seluruh oraganisasi kepemudaan yang ada disekadau,”Pungkasnya. ( Herman/red )