Dikhawatirkan Molor, Pengdukung JAS Desak DPRD Sintang Gelar Paripurna Pengumuman Pemenang Pilkada Sintang

SINTANG [www.mediakapuasraya.com] – Koalisi harmonis pendukung pasangan Jarot-Askiman, (JAS) mendesak DPRD Sintang agar segera menggelar Rapat Paripurna pengumuman  Bupati dan Wakil Bupati Sintang terpilih.

Perwakilan Tim Sukses pemenang pasangan Jarot- Askiman, Stefhanus Ansai mengatakan  pihaknya telah mendengar statement Menteri Dalam Negeri perihal jadwal pelantikan kepala daerah  yang tidak ada sengketa pilkada, akan dilaksanakan pada tanggal 9-15 Februari 2016 mendatang.

Pihaknya khawatir pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Sintang terpilih molor dikarenakan belum dilaksanakannya rapat paripurna pengumuman Pemenang Pilkada oleh DPRD Sintang.

“Kita sangat menyayangkan keterlambatan rekan-rekan di DPRD Sintang yang hingga hari ini belum menggelar rapat paripurna istimewa pengumuman Bupati dan Wakil Bupati terpilih, sementara berita acara rapat paripurna istimewa pengumuman penetapan Paslon Bupati dan Wakil Bupati terpilih merupakan syarat yang mutlak untuk memperoleh SK dari Mendagri” Kata Ansai, kamis( 28/01)

Dia mengungkapkan, Pilkada 9 Desember 2015 lalu,di Kabupaten Sintang tidak ada kendala maupun permasalahan hingga ke Mahkamah Konstitusi (MK).

“DPRD Melawi sudah menggelar rapat puripurna pungumuman pemenang pilkada, padahal pilkada Melawi terdapat permasalahan sampai ke MK, Sintang yang tidak ada segketa sedikitpun hingga hari ini belum menggelar rapat istimewa, dan ada apa dengan rekan-rekan di DPRD Sintang ini,“tanya Ansai. (Ad/mo)

__Terbit pada
29/01/2016
__Kategori
Sintang

Penulis: Admin Media Kapuas Raya