Dispenda Optimis Sintang Capai Target PAD 2016

SINTANG [www.mediakapuasraya.com]– Kepala Dinas Pendapatan Daerah Kabupaten Sintang, Mas’ud Nawawi mengaku optimis dapat mencapai target Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang dipatok senilai  94 miliar untuk tahun 2016 ini.

Dilelaskannya, optimisme dalam mencapai target tersebut dengan dasar, dari capaian PAD di tahun 2015 lalu, yang  berhasil melebihi target yang ditetapkan.

“ di tahun 2015 yang lalu, Pemkab Sintang menetapkan PAD sebesar 82 miliar. Sementara, hasil pemungutan PAD yang terserap yakni menembus nilai 110 miliar, ini jauh melebihi target kita,” katanya, Senin (25/1).

Dia pun menjelaskan, sumber pajak yang diandalkan dapat mendongkrak PAD yakni diantaranya  dari  sektor, BPHTB, PBB, Restoran, Cafe, Rumah Makan dan Minimarket.

“Kita sangat optimis, di tahun 2016 ini, target PAD senilai 94 M,  dapat tercapai,” pungkasnya  (mo)

__Terbit pada
26/01/2016
__Kategori
Sintang

Penulis: Admin Media Kapuas Raya