Kapel Siminari Santo Yohanes Maria Vianney Keuskupan Sintang Diresmikan

SINTANG-KALBAR, (MKR): Bupati Sintang Milton Crosby, M.Si bersama Uskup Agung Mgr. Agustinus Agus, Pr Administrator Apostolik Keuskupan Sintang menandatangani prasasti peremian Kapel Seminari St. Yohanes Maria Vianney Keuskupan Sintang, Selasa (04/08). Kapel tersebut diresmikan bertepatan dengan hari jadi Santo Pelingdung Seminari yakni; St Yohanes Maria Vianney.

Bupati Sintang, Milton Crosby M.Si sangat menyambut baik dan memberikan apresiasi kepada umat katolik khusunya keuskupan Sintang yang telah membagun kapel Seminari St Yohanes Maria Vianney. Dia mengatakan, keberadaan kapel seminari ini merupakan bentuk dukungan terhadap program pemerintah dalam rangka meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM.

“Kapel ini merupakan salah satu wadah untuk mendidik dan membentuk bibit-bibit baru pemimpin umat termasuk pemimpin masyarakat. Dengan dibangunya kapel ini  sangat mendukung pemerintah dalam membangun kualitas SDM.” katanya

Bupati sintang juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Uskup Agung Mgr. Agustinus Agus, Pr yang telah mendukung dan bermitra dengan pemerintah dalam mewujudkan pembagunan kapel hingga pada hari ini bertepatan dengan ulang tahun Santo Pelindung seminari, Kapel ini dapat diberkat dan diresmikan.

“Pemerintah memberikan apresiasi kepada beliau, bertepatan dengan memperingati ulang tahun santo pelindung seminaris, Kapel ini bisa di resmikan.” ujarnya

Bupati Sintang berharap dengan adanya kapel ini, para  seminaris di sini dapat lebih kuat, lebih giat dan lebih cerdas sehingga mereka dapat tampil lebih baik dalam melaksanakan tugasnya sekarang dan  kedepan.

“kapel ini juga digharapkan memberikan semangat kepada umat katolik di sekitar seminaris untuk memperdalam iman sehingga semakin hari imannya semakin baik.” Tukasnya

Bupati Sintang melanjutkan, ditengah pembangunan yang sangat pesat, pembangunan dibidang rohani tidak boleh diabaikan. Pemerintah sangat mendukung pembangunan dibidang Rohani.

“Tentu itu akan menjadi moral kita untuk melangkah maju membagun Sintang lebih baik kedepan dan secara khusus membangun umat katolik keuskupan sintang dan sekitarnya.” imbuhnya

Sementara itu Uskup Agusng Mgr. Agustinus Agus Pr, Administrator Apostolik ke Uskupan Sintang mengatakan Kapel  Seminari St Yohanes Maria Vianney Keuskupan Sintang ini merupakan sarana yang sangat sentral utnuk membina keimanan para Seminaris

“Sarana untuk membangun bidang intelektual, sekolah dan lain sebagainya seperti; asrama dan tempat tidur sudah lengkap tetapi bila tidak diimbangi dengan sarana yang lebih mengarahkan para seminaris pada peningkatan hidup keagamaannya maka semua akan rapuh. Dengan adanya kapel ini saya berharap tidak ada alasan lagi bagi para seminaris disini utnuk mengeluhkan sarana untuk berdoa kepada Tuhan.” jelasnya

Dia juga memaparkan kapel yang baru diresmikan itu mampu menampung lebih dari 300 umat.  Interior dalam atas terdapat kaca gambar 12 rasul pengikut Kristus.

“hendaknya menjadi inspirasi bagi seminaris disini bahwa mereka mengikuti jejak ke-12 rasul yang sungguh-sungguh di Utus Oleh Yesus menyampaikan kabar baik kepada seluruh manusia sehinga semakin banyak orang yang percaya dan di selamatkan.

Rektor Seminari St. Yohanes Maria Vianney Keuskupan Sintang, Romo Frensius Suprijadi CM mengatakan terwuudnya kapel ini merupakan suatu kerinduan para seminaris. Dia mengatakan Kapel sebagai rumah doa yang menjadi inti hidup dari Iman.

“Keberadaan kapel ini sangat berarti, semoga Seminaris semakin mantap dalam menenempuh cita-cita bekerja dalam ladang anggur Tuhan. Terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung hingga diresmikan dan diberkati kapel Seminari St. Yohanes Maria Vianney ini.” Katanya (mo)

__Terbit pada
05/08/2015
__Kategori
Sintang

Penulis: Admin Media Kapuas Raya